Jurus Jitu Mengoptimalkan SEO dan Pentingnya Memiliki Proteksi untuk Pelaku Usaha
Sponsored

Jurus Jitu Mengoptimalkan SEO dan Pentingnya Memiliki Proteksi untuk Pelaku Usaha

Pebisnis harus melengkapi diri dengan asuransi agar usaha yang dijalani dapat berjalan lancar. Beberapa hal berikut ini juga tak kalah penting untuk diterapkan dalam ilmu perencanaan keuangan.

Setiap pelaku usaha dituntut bisa mengoptimalkan Search Engine Optimization (SEO) untuk meningkatkan performa bisnis online. Pelaku usaha juga harus melengkapi diri dengan proteksi terbaik, dalam hal ini asuransi, agar bisnis yang dijalani dapat berjalan lancar.

Mengoptimalkan SEO untuk membantu meningkatkan trafik website, membuat website muncul di halaman pertama search engine Google.

Seperti diketahui, dengan mengetik kata kunci atau keyword yang sekiranya mewakili apa yang ingin Anda ketahui, Google akan merekomendasikan beberapa situs web untuk Anda.

Beberapa situs web yang berada di peringkat teratas biasanya merupakan situs yang paling sering diklik karena dianggap sebagai jawaban paling relevan.

Untuk membantu mewujudkannya, maka Anda harus mengoptimalkan SEO hingga bisa membantu kegiatan usaha.

Pelaku usaha juga harus mengetahui bagaimana cara mengatur keuangan agar usaha yang dijalani dapat berjalan baik. Bahkan, bukan tidak mungkin menghasilkan revenue yang besar.

Karena itu, Lifepal menggelar webinar “Maximize Your Business With Topic Clustering SEO and Importance Protection for Financial Planning” bersama 3 peserta yang terdiri dari Jasa SEO Arfadia, Mebiso dan Cicil.

Materi webinar kali ini disampaikan oleh SEO Specialist Lifepal.co.id, TamaAndy serta Perencana Keuangan Lifepal, Aulia Akbar, CFP®, AEPP®.

Pebisnis harus melengkapi diri dengan asuransi agar usaha yang dijalani dapat berjalan lancar. Beberapa hal berikut ini juga tak kalah penting untuk diterapkan dalam ilmu perencanaan keuangan.

Perbaiki Cash Flow Anda

Financial Planning - Lifepal
Photo by Lifepal

Memiliki usaha, berarti harus memisahkan antara rekening pribadi dan bisnis. Ini dilakukan untuk memudahkan proses pencatatan arus kas bisnis dan keuangan.

Demi kesehatan keuangan, maka tidak salah jika Anda menggaji diri sendiri. Pengeluaran atas gaji akan masuk ke bagian beban operasional usaha.

Sedangkan laba bersih yang diperoleh bisa digunakan untuk kebutuhan ekspansi usaha.

Miliki Pengeluaran Bulanan yang Tetap

Sebagai pebisnis, maka akan ada momen di mana pemasukan Anda jadi lebih kecil dari seperti biasanya karena siklus bisnis yang tak bisa terprediksi. Bahkan, ada pula masa-masa di mana Anda tidak mendapatkan pemasukan sama sekali karena risiko usaha.

Karena itu, usahakan agar pengeluaran bulanan untuk kebutuhan sehari-hari Anda bersifat tetap. Sehingga Anda bisa menghitung berapa dana darurat dan uang pertanggungan asuransi yang dibutuhkan.

Dana Darurat Aman

Sebagai pelaku usaha, penghasilan yang diperoleh tidak tetap. Karena itu, harus memiliki dana darurat yang memadai.

Sebab, risiko berkurang atau hilangnya penghasilan lantaran usaha berpotensi terjadi kapan saja. Dengan dana darurat, maka akan memitigasi risiko saat tidak bisa mencetak penghasilan bersih dari usaha yang dijalani.

Untuk yang baru saja memulai usaha, tidak ada salahnya menyiapkan dana darurat setara 2 tahun pengeluaran.

Asuransi Penting Dimiliki karena Biaya Kesehatan Naik Terus

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengungkapkan, biaya kesehatan, termasuk di Indonesia, dalam 20 tahun terakhir mengalami peningkatan lebih tinggi dari pertumbuhan ekonomi negaranya.

Kondisi itu turut dipertegas data dari Global Medical Trends Survey Reports yang dipublikasikan Willis Tower Watson. Dalam data tersebut dilaporkan, kenaikan tren biaya medis di Indonesia diproyeksi akan meningkat 12% (gross) di tahun 2021 lalu.

Salah satu langkah untuk melindungi risiko finansial dari mahalnya biaya kesehatan adalah menjadi peserta dalam program jaminan kesehatan baik dari pemerintah, yaitu Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan maupun proteksi kesehatan dari asuransi kesehatan swasta.

Anda selaku pencari nafkah utama juga wajib melindungi keluarga dengan asuransi terbaik, dalam hal ini asuransi jiwa.Patut diketahui, semakin tua usia Anda ketika membeli asuransi, makin semakin mahal premi yang harus dibayarkan.

Selain mengetahui alasan penting memiliki proteksi, pelaku usaha juga harus bisa mengoptimalkan SEO untuk membantu meningkatkan brand awareness serta kredibilitas bisnis.

Salah satu cara agar website muncul di halaman pertama Google adalah Topic Cluster, yaitu group content yang terdiri dari 1 pillar content dan beberapa bahkan banyak support content, saling terkait rapi satu sama lain menggunakan internal linking. Topic Cluster dapat membuat Anda jadi populer dengan menunjukkan keahlian dalam niche tertentu.

Jikawebsite berada di halaman pertama search engine Google dan menempati posisi teratas, maka peluang datangnya pengunjung sangat besar.

Semakin banyak pengunjung website, maka semakin banyak pula keuntungan yang bisa diraih. Selain akan membuat blog website Anda semakin terkenal, akan semakin banyak yang baca serta membuat jualan jadi semakin laris.

Digital Marketing - Lifepal
Photo by Lifepal

Berikut ini adalah langkah-langkah mengoptimalkan website Anda menggunakan Topic Cluster:

1. Buat Halaman Pilar

Memilih topik utama atau halaman pilar menjadi langkah pertama yang bisa dilakukan. Jika berhubungan dengan website bisnis, maka Anda harus berpatokan pada niche bisnis yang dijalani.

Dalam halaman pilar ini, maka harus dibuat komprehensif dan terperinci, dengan konten yang panjang.

Misalnya, bisa jadi sebuah panduan how-to yang menunjukkan cara melakukan sesuatu atau sebuah panduan utama.

Saat membuat panduan harus dibuat mudah dibaca dan terstruktur baik menggunakan subjudul serta tautan ke berbagai topik dan halaman terkait lainnya.

2. Bikin Artikel Pendukung

Cluster content atau artikel pendukung untuk halaman pilar menjadi langkah selanjutnya yang harus dilakukan.

Sebagai artikel pendukung, maka harus selalu terhubung kembali ke halaman pilar Anda dan harus terkait dengan konten halaman pilar Anda.

Meski dibuat lebih pendek dan tidak begitu mendalam, artikel ini masih harus disusun dengan baik dan mudah dibaca baik oleh manusia dan Google.

3. Optimalkan Kata Kunci Anda

Setelah membuat cluster topic dan kata kunci target, Anda dapat memperbarui dan mengoptimalkan halaman dan konten di cluster Anda.

Hyperlink merupakan elemen terakhir yang menyatukan cluster topic Anda. Dalam melakukannya, Anda hanya perlu menambahkan tautan internal dari setiap kluster konten tunggal ke halaman pilar agar Google tahu semuanya berkaitan.

Langkah ini dianggap sebagai langkah paling penting, ketika membuat sebuah klaster topik karena ini dengan jelas menunjukkan kepada mesin pencari, seperti Google, bahwa konten ini terhubung dan saling terkait satu sama lain.

Itulah langkah-langkah jitu mengoptimalkan SEO dengan Topic Cluster agar website muncul di halaman pertama Google dan pentingnya bagi pelaku usaha memiliki asuransi.

Jasa SEO, Jasa SEO Jakarta, Jasa SEO Bali, Bali SEO Services, SEO Services in Bali, Pakar SEO, Konsultan SEO, SEO terbaik, Digital Agency.

Sumber artikel:

Artikel ini dibuat oleh Perencana Keuangan Lifepal, Aulia Akbar, CFP®, AEPP® dan Tama Andy, SEO Specialist Lifepal.co.id.

0 Comments 0 Comments
0 Comments 0 Comments